Bagaimana cara melindungi dan melacak Blackberry
yang hilang ? Dengan sebuah aplikasi resmi dari RIM bernama BLACKBERRY
PROTECT, kita bisa melakukan beberapa hal yang menyangkut keamanan data
dan bahkan hingga melacak Blackberry yang hilang dari jarak jauh dengan
menggunakan internet.
Fitur lengkap yang ada pada Blackberry Protect adalah :
1. Melacak keberadaan Blackberry
2. Menyalakan ringtone Blackberry dengan keras dari jarak jauh walaupun BB dalam keadaan Mute
3. Mengirimkan pesan ke Blackberry. Dan pesan akan muncul dilayar home walaupun dalam keadaan terkunci (lock)
4. Mengunci Blackberry dan mengganti password, sehingga BB tidak akan bisa digunakan tanpa password tersebut
5. Menghapus semua data termasuk email, kontak,
data-data dari aplikasiyang terpasang, dan data-data yang ada di
eksternal storage
Syarat menggunakan Blackberry Protect :
Harus mempunyai Blackberry ID yang terdaftar (berupa Email) yang biasa digunakan untuk otentifikasi saat instalasi aplikasi. Jika belum terdaftar silahkan kunjungi www.blackberry.com
Cara menggunakan Blackberry Protect :
1. Instal aplikasi Blackberry Protect langsung dari Blackberry App Word yang ada di BB masing-masing
2. Kunjungi www.blackberry.com/protect
3. Klik tombol Login, gunakan Blackberry ID dan Password nya
4. Setelah masuk ke halaman Blackberry Protect, silahkan coba dan manfatkan fitur-fitur kemanan yang ada
Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar